Pantai-Pantai Terbaik di Australia, Cantiknya Begitu Menggoda

Yuhuuuu, punya rencana liburan ke Australia dalam waktu dekat? Jangan lupa ya buat mampir ke salah satu pantai berikut ini. Tak hanya memiliki kota-kota modern nan megah, pantai di Australia juga cantik dan bersih, lho. Dijamin, bikin jatuh cinta pada pandangan pertama.

Whiteheaven Beach
Wh
sumber : australia.com

Konon, pantai Whitehaven ini adalah yang terbaik di seluruh Australia. Dan rasanya sebutan itu tak salah, karena pantai yang panjangnya sekitar 7 kilometer ini memang sangat cantik. Pasir pantai yang membentang panjang, seluruhnya berwarna putih bersih, dengan tipikal pantai yang landai dan air lautnya biru jernih.

Untuk menuju pantai ini, kita harus ke Negara bagian Queensland dulu, tepatnya di Pulau Whitsunday. Kita bisa menyewa kapal atau seaplane atau bisa juga menumpang helikopter untuk menyeberang ke Pulau Whitsunday, kemudian menempuh perjalanan darat ke Whitehaven Beach.

Broome’s Cable Beach

sumber : markboyle.com

Di bagian barat Australia, kita bisa menemukan Broome’s Cable Beach yang terkenal dengan matahari terbenamnya. Ketika liburan di pantai ini kita akan menikmati sunset yang sangat cantik, dengan pasir landai menghampar di sepanjang garis pantainya dan onta-onta yang berjalan di tepiannya.

Karena letaknya di tepi Samudera Hindia, Broome’s Cable Beach memiliki cahaya matahari terbenam berwarna orange kemerahan. Pemandangan di sana biasanya makin cantik dengan hamparan awan yang berarak indah dengan langit biru menenangkan. Tak ada yang tidak jatuh cinta pada pandangan pertama begitu sampai di Broome’s Cable Beach.

Burleigh Heads Beach

sumber : askbeach.com
Pantai yang terletak di kawasan Burleigh, Gold Coast, Queensland ini lokasinya tak jauh dari pusat kota. Pasirnya menghampar dengan bentuk lengkungan yang cantik, ombaknya pun bersahabat untuk berenang dan berselancar seru.

Di sisi lain dari pantainya, kota dengan bangunan tinggi menjulang menyapa dengan indahnya. Namun di sepanjang garis pantainya, pepohonan dan rerumputan menjadi penyejuk sekaligus pembatas antara kawasan pantai dengan kota.

Pada momen-momen tertentu, kawasan wisata ini ramai dengan para peselancar dari berbagai penjuru dunia. Ombak di pantai ini memang menantang, membuat para peselancar selalu menghabiskan tiket Jetstar menuju Australia karena rasa penasaran untuk menaklukkan ombaknya.

Main Beach, Noosa

sumber : visitnoosa.com

Masih di kawasan Queensland, ada satu pantai yang tak kalah cantiknya dari Burleigh Heads, yaitu Main Beach yang terletak di Noosa, Sunshine Coast. Pantai ini memiliki pasir yang amat putih, landai dan ombaknya cukup tenang.  Setiap harinya, pantai ini ramai dikunjungi oleh keluarga yang membawa anak-anak mereka untuk menikmati pasir dan air laut yang bersih di Noosa Main Beach. 

Namun pada bulan Maret, ombak di Noosa Main Beach cukup tinggi dan menjadi jujugan para surfer untuk menantang adrenalin mereka. Biasanya pada bulan ini, ada festival surfing yang diikuti banyak peselancar dari berbagai Negara.

Kalau kita ingin main ke Noosa Beach di bulan Maret, siap-siap aja beli tiket Jetstar mulai sekarang kalau nggak mau kehabisan.

Bondi Beach

sumber : visitnoosa.com

Pantai di Kota Sydney ini biasanya menjadi jujugan pertama wisatawan yang berkunjung ke Australia. Lokasinya yang tak jauh dari pusat kota membuat Bondi Beach jadi tempat yang populer bagi turis.

Selain itu, Bondi Beach memiliki pantai yang luas dengan pasir yang bersih. Ombak di kawasan ini pun cukup ramah untuk berenang dan surfing. Sekitar 100 tahun lalu, di pantai inilah tempat Surf Life Saving bermula.

Bondi juga dikenal sebagai pantai pertama yang membuat bikini menjadi pakaian lumrah di pantai dan akhirnya diterima jadi baju berenang yang normal di seluruh dunia.

Nah, menarik bukan? Siapkan tiket Jetstar dan mari liburan ke pantai-pantai cantik di Australia. Dijamin nggak bakal nyesel!

Tidak ada komentar