Pagi ini, udara Jakarta terasa lebih segar dari biasanya. Semangat saya menggebu-gebu karena ada acara seru yang sudah saya nantikan: Fun Walk yang diselenggarakan oleh Dompet Dhuafa di Tugu Sepeda Setiabudi. Dari rumah, saya sudah mempersiapkan diri dengan kaos katun yang nyaman dan sepatu kets kesayangan. Tidak lupa, membawa air minum dan kacamata adem untuk melindungi diri dari panas matahari.
Pukul 06.00 WIB begitu tiba di lokasi, suasana mulai terasa meriah. Kaos jersey warna hijau stabilo menyala di mana-mana. Musik menghentak dari panggung utama, di sana banyak orang sudah mulai berkumpul.
Sepanjang mata memandang ada deretan meja-meja. Setelah mengisi registrasi dan kupon doorprize saya dekati ternyata selain jalan santai, ada banyak kegiatan seru lainnya seperti cek kesehatan gratis dan zumba. Wah, ini pasti bakal jadi pagi yang penuh keseruan!
Tidak lama kemudian, sesi zumba dimulai. Instrukturnya penuh energi, dan musik yang menghentak membuat tubuh saya tak sabar untuk bergerak. Bersama peserta lainnya, saya mengikuti gerakan demi gerakan. Walaupun sedikit lelah, namun keringat yang mengucur terasa menyegarkan. Ini benar-benar pengalaman yang seru dan menyehatkan. Tapi memang iramanya beneran bikin goyang sih. Ada lagu Taki-taki, lagu Bunda Corla No Komen. Ah seru deh! Haha
Bapak Ahmad Juwaini - Direktur Yayasan Dompet Dhuafa dan Republika |
Selanjutnya sambutan dari Direktur Yayasan Dompet Dhuafa, Ahmad Juwaini, yang menjelaskan mengenai program kurban di Dompet Dhuafa yaitu 3 Pasti.
- Pasti Jantan.
Apa maksud dari Pasti Terjamin? Artinya, setiap hewan kurban yang disalurkan oleh Dompet Dhuafa telah memenuhi syariat Islam dan dalam kondisi sehat.
- Pasti Quality Control
Ini menandakan bahwa setiap tahap, dari pemilihan hewan hingga pendistribusian, diawasi dengan ketat untuk memastikan kualitas terbaik
- Pasti Terdistribusi
Berarti daging kurban tidak hanya menumpuk di perkotaan, tetapi juga sampai ke daerah-daerah yang membutuhkan, termasuk pelosok desa, bahkan hingga ke dunia. Jadi bakal tepat sasaran menuju ke kalangan Dhuafa dan masyarakat yang jarang atau belum pernah makan daging kurban. Masya Allah.
Matahari mulai meninggi, tanpa berlama-lama Direktur Yayasan Dompet Dhuafa Ahmad Juwaini dan selebriti Fairuz mulau bersiap melepas rombongan fun walk.
Mereka berdua memberikan semangat kepada para peserta sebelum melepas kami untuk mulai berjalan. Sorak sorai pun menggema saat garis start dilewati, dan langkah demi langkah, saya dan teman-teman menikmati pagi yang cerah ini dengan riang.
Rute Fun Walk ini cukup nyaman, mengelilingi area Setiabudi yang teduh dengan pepohonan. Selama berjalan, saya melihat banyak wajah yang penuh kebahagiaan, dari anak-anak hingga orang tua. Semua menikmati momen ini bersama-sama.
Setelah mencapai garis finish, ternyata masih banyak keseruan menanti. Tampak ada yang langsung menuju area cek kesehatan gratis. Beberapa tenaga medis sudah siap melayani pengunjung dengan senyum ramah. Saya juga melakukan cek tekanan darah dan gula darah. Sungguh menyenangkan bisa mendapatkan layanan ini di tengah suasana yang santai.
Acara pun ditutup dengan pengundian doorprize yang dinantikan semua orang. Hadiahnya ternyata luar biasa, ada berbagai macam barang menarik, namun yang paling menghebohkan adalah grandprizenya: satu ekor kambing kurban dan satu per tujuh sapi kurban. Semua peserta berdebar-debar menunggu pengumuman pemenangnya. Sayangnya, kali ini keberuntungan belum berpihak pada saya. Meski begitu, melihat kebahagiaan pemenang lain yang begitu gembira sudah cukup membuat saya ikut senang.
Hari ini benar-benar memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Selain bisa berolahraga dan menjaga kesehatan, saya juga bisa berinteraksi dengan banyak orang, menikmati suasana komunitas yang penuh kehangatan, dan pastinya, menambah semangat untuk hidup lebih sehat.
Terima kasih, Dompet Dhuafa, atas acara Fun Walk yang luar biasa ini. Saya sudah tidak sabar menantikan acara seru berikutnya!
Tidak ada komentar