Capai Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak dengan Pediasure Formula Baru




Bertepatan dengan perayaan 25 tahun Pediasure, sebagai salah satu produk andalan Abbot Nutrition Indonesia yang berafiliasi dengan Abbot Nutrition Amerika, Pediasure kembali hadir dengan kemasan dan formula baru untuk mendukung pertumbuhan nyata si kecil. Kini Pediasure hadir dengan kemasan dan formula baru yang mengandung Arginine, Vitamin K2, 14 Vitamin dan 9 mineral serta lebih rendah sukrosa 42%. Dilengkapi dengan berbagai zat gizi yang mendukung kekuatan tulang dan percepatan pertumbuhan si kecil, Pediasure hadir dengan dua pilihan rasa yang disukai yaitu vanilla dan coklat. 

Terimakasih Pediasure 😍



Pentingnya 1000 Hari Pertama Kehidupan 

Dengan berbagai kandungan zat gizi yang lengkap kesemuanya itu merupakan upaya yang sangat membantu para orang tua untuk memberikan asupan nutrisi terbaik untuk buah hatinya. Mengingat, anak yang kekurangan gizi berpotensi memiliki risiko besar di masa depannya. Jika tidak segera ditangani dengan tepat, dampak yang timbul dapat menghambat mereka untuk tumbuh maksimal seperti anak lainnya. 

Kekurangan nutrisi pada anak dapat terjadi di semua anak bagaimanapun kondisi sosioekonomi dan geografi orang tuanya. Faktor penyebabnya adalah kekurangan gizi pada ibu di masa hamil dan kebutuhan gizi bayi yang tidak terpenuhi dengan baik. Oleh sebab itu penting bagi orang tua untuk sadar akan status pertumbuhan dan nutrisi anak mereka. 

Akibat kekurangan gizi dalam waktu lama, tentu berdampak pada pertumbuhan anak baik jangka pendek maupun jangka panjang : 

1. Mulai dari terganggunya perkembangan otak yang tentu mempengaruhi kecerdasannya di kemudian hari, 
2. kekebalan tubuh yang lemah sehingga mudah sakit, 
3. gangguan pada pertumbuhan fisiknya yang lebih pendek dari rata-rata orang normal membuat rasa rendah diri sehingga menyulitkannya bersaing dalam dunia kerja. 

Sebuah fakta yang membukakan mata kita bahwa permasalahan kurang gizi tidak bisa diremehkan, karena dampak panjangnya pada kualitas anak di masa depan.

Seperti disampaikan dr. Cut Nurul HAfifah, SpA(K) - Konsultan Nutrisi & Penyakit Metabolik, pada kesempatan Webinar dalam rangka perayaan Pediasure ke 25 sekaligus peluncuran Pediasure dengan kemasan dan formula baru yang saya ikuti pada 14 Oktober 2021 silam bahwa tumbuh kembang anak hanya sekali dan tidak dapat diulang. 




dr. Cut menyebut mengenai pentingnya 1000 Hari Pertama Kehidupan yang sangat penting bagi tumbuh kembang seorang anak. Karena di masa ini seluruh organ penting mulai terbentuk dengan pesat. Inilah masa perkembangan kesehatan salur cerna, perkembangan organ metabolik, perkembangan kognitif, pertumbuhan fisik dan kematangan sistem imun anak. 

Untuk menghitung 1000 Hari Pertama Kehidupan dimulai dari janin masih berada dalam kandungan sampai anak berusia 2 tahun. Jadi dihitung sejak 9 bulan dalam kandungan (270 hari) + tahun pertama kelahiran (365 hari) + tahun kedua kelahiran (365 hari). Inilah masa yang kita kenal dengan periode emas buah hati kita. 

Bila di masa ini anak tidak mendapatkan gizi baik maka dalam tumbuh kembangnya dapat dilihat anak kurang gizi memiliki : 
- berat badan kurang atau underweight, 
- tengkes atau stunting
- wasting atau berat badan rendah jika dibandingkan dengan tinggi badan,
- defisiensi mikronutrisi

Biasanya tenaga kesehatan akan memantau perkembangan berat badan dan tinggi anak berdasarkan grafik pertumbuhan. Kira-kira pertumbuhan sudah sesuai atau belum.  Nah, seringkali kita beranggapan bahwa tinggi badan dipengaruhi oleh genetik. Padahal, menurut dr. Cut, faktor genetik hanyalah tren. Justru yang mempengaruhi pertumbuhan anak adalah perbaikan nutrisi dan lingkungan.

Pediasure Dengan Kemasan dan Formula Baru  

Dalam pemaparannya lebih lanjut, dr. Cut menyampaikan pentingnya protein hewani dalam tumbuh kembang anak di masa pertumbuhannya. Protein hewani bisa didapat dari minum susu. 

Dr. Jose Rodolfo Dimaano, Jr - Medical Director for Abbot Nutrition Business in Pacific Asia menyampaikan data kesehatan di Indonesia, didapatkan fakta bahwa ada lebih dari 1 dari 4 anak Indonesia yang mengalami stunting. Terkait dengan tingginya angka stunting di Indonesia menegaskan komitmen Abbot untuk dukung pertumbuhan nyata anak Indonesia. 

Dr. Jose menuturkan bahwa Pediasure kini hadir dengan kemasan dan formula baru yaitu Arginine dan Vitamin K2. Arginine berguna untuk membantu perkembangan otot dan percepatan pertumbuhan si kecil. Sedangkan Vitamin K2 berperan penting dalam membantu tulang rawan matang dan meningkatkan kandungan mineral tulang. Kedua nutrisi ini penting untuk membantu pertumbuhan tulang si kecil selain kalsium. 




Growthpedia 
Bila biasanya kita pergi memeriksakan tumbuh kembang si kecil namun masa pandemi ini mana bisa. Kondisi ini tentu menyulitkan para orang tuayang ingin memantau perkembangan berat badan dan tinggi anak sudah ideal atau belum. 

Namun ga perlu kuatir lagi ya ibu-ibu. Selain meluncurkan Pediasure formula baru, Abbot juga menghadirkan tools digital Growthpedia untuk membantu mengukur tinggi badan anak secara online. Growthpedia juga memberikan rekomendasi nutrisi yang cocok untuk anak sehingga kita para orang tua dapat mengidentifikasi risiko permasalahan pertumbuhan anak sejak dini sekaligus mendorong intervensi nutrisi. 

Dalam komitmennya mendukung pertumbuhan nyata anak Indonesia, selain menggelar webinar Abbot juga memberikan pelatihan online bagi tenaga kesehatan seperti kader kesehatan, bidan dan lain-lain agar teredukasi mengenai tanda-tanda malnutrisi pada anak. Diharapkan dengan mengenali tandanya maka tindakan intervensi melalui nutrisi dan pemantauan yang cukup dan teratur dapat mencegah terjadinya malnutrisi. 

#TumbuhBersamaPediasure 
Dalam perjalanannya menginjak 25 tahun Pediasure nyatanya telah menemani anak Indonesia menggapai cita-citanya. Seperti halnya Sherina, seorang aktris penuh talenta yang juga hadir dalam webinar membagikan tips tumbuh tingginya versinya sewaktu kecil. Ia mengenang, waktu kecil mamanya selalu memberi makanan bergizi dan stimulus yang tepat untuk mengoptimalkan pertumbuhannya. Selain itu Sherina juga rajin olahraga dan melakukan aktivitas fisik dan mamanya tak lupa mengecek rutin tinggi dan berat badannya. 



Di sela-sela kesibukannya Sherina kecil juga diwajibkan untuk istirahat yang cukup supaya growth hormonnya bisa berkembang saat tidur.

Sherina mengatakan, "sejak kecil aku bercita-cita bisa meraih semua mimpiku yang tinggi. Nah, dengan pertumbuhan yang baik pasti akan lebih mudah membantu menggapainya. Makanya, dulu ibu aku gak pernah lelah ingetin aku minum Pediasure dua kali sehari, untuk bantu mencapai cita-citaku dan mendukung pertumbuhan nyata!"

Lain lagi dengan Duma Riris. Seorang model yang kita kenal sebagai istri Judika membagikan pengalamannya dengan Pediasure. Setelah mengenalkan beberapa merk akhirnya ibu dua anak ini menjatuhkan pilihan pada Pediasure sebagai solusi pelengkap nutrisi tumbuh kembang kedua buah hatinya. Duma menyebut, dari tiga varian rasa Pediasure yaitu Vanilla, Coklat dan Madu, mereka menyukai rasa Vannila dan Coklat. 

Kalau si kecil di rumah suka rasa apa, teman-teman? Share yuk 

15 komentar

  1. 1.000 hari pertama : golden age ya mba. Kt hrs bgt perhatiin asupan gizi. Duh, semoga tar anak2 kt bs gapai mimpinya setinggi mungkin dgn modal kecerdaasan yg sdh kt optimalkan dlm nutrisinya. Amem.

    BalasHapus
  2. lengkap nih kandungan formula baru Pediasure, bikin kita makin sure memilih ntuk tumbuh kembang anak

    BalasHapus
  3. Anak-anakku di rumah suka yang rasa vanila kak, Alhamdulillah jadi ga pusing lagi masalah asupan nutrisi untuk mereka deh

    BalasHapus
  4. Apa yg dibilang bu dokter bener banget pas kayama juga gini sih

    BalasHapus
  5. Kepedulian orang tua terutama terhadap nutrisi anak ya mbak Dee

    BalasHapus
  6. Bagus nih formula barunya ada vitamin K dan Arginin. Growthpedinya juga bermanfaat banget ya buat mama-mama yang mau memantau tumbuh kembang anaknya.

    BalasHapus
  7. Aku penasaran nih sama Formula Baru Pediasure ini, soalnya Raisha emang lagi program naikin berat badan mba 😍😍

    BalasHapus
  8. Jadi memang tumbuhkembang itu dari asupan nutrisinya ya, Mba. Banyak yang salah presepsi ternyata. Btw, Pediasure nih bisa nambahin BB bocah ga ya?

    BalasHapus
  9. Emang bagus Pediasure ini, ponakan aku minum ini, kandungan dalam PesiasPed sangat lengkap bagus banget untuk anak

    BalasHapus
  10. Nggak terasa Pediasure udah 25 tahun aja, dulu liat Sherina kecil imut minum Pediasure eh sekarang udah nikah Sherina. Memang Pediasure rekomendasi para dokter buat nambah BB dan tinggi badan.

    BalasHapus
  11. Pediasure mengandung protein tinggi makanya bermanfaat buat tulang dan menambah tinggi badan ya mak, anakku nomor dua yang minum pediasure waktu usia 2 tahun

    BalasHapus
  12. Kalo ngomongin masalah gizi periode emas si kecil emang gak boleh disepelein ya harus ada nutrisi tambahan utk pertumbuhannya optimal

    BalasHapus
  13. Iya ya...1000 hari pertama kehidupan itu penting banget, jd sebagai orang tua kita harus perhatikan asupan nutrisi si kecil hingga dapat membantu tumbuh kembangnya dengan optimal.

    BalasHapus
  14. anakku pas kecil minum pediasure. Soalnya makan nya susah banget.

    BalasHapus
  15. Wah dari kecil Pediasure tuh emang identik sama susu penambah tinggi. Dulu aku pun pas kecil merengek2 minta dibeliin ini sama ibukku gegara pengen nambah tinggi. Apalagi bintang iklannya Sherina.

    BalasHapus